Pembukaan Pelatihan Keamanan Bagi SPPI UNHAN RI

3 Desember 2024, Sekretariat APJI ingin menginformasikan kepada Bapak dan Ibu pengurus bahwa pada Selasa, 03 Desember 2024 ini Ketua Umum APJI Ibu Tashya Megananda Yukki membuka Acara Pelatihan Keamanan Pangan Batch 2 bagi Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI) di Universitas Pertahanan RI.

Malam kemarin, Ibu Ketua Umum berkesempatan menjadi Narasumber dalam Kuliah Umum yang memberikan pengarahan mengenai Keamanan Pangan di hadapan 1.061 Mahasiswa SPPI. Pada Batch ke 2 ini, APJI berkontribusi melalui 32 Pengajar terbaik dengan memberikan 14 Modul Pelajaran kepada seluruh siswa UNHAN RI.

Karena Keamanan Pangan adalah kunci keberhasilan Program Makan Bergizi. Dengan adanya strategi yang tepat, kepatuhan terhadap regulasi dan sinergi bersama APJI, Program ini dapat beroperasi secara efisien, aman dan sesuai standar Nasional. APJI berharap melalui pelatihan di Batch ini, 1.061 Siswa/Siswi dapat menjadi pemimpin dapur yang andal dan menciptakan perubahan positif bagi masyarakat Indonesia.

“KOMPETEN DAN TANGGUH DALAM USAHA”

Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia (APJI) adalah Organisasi Independen dan Non-partisan yang menaungi para Pengusaha dan Perusahaan yang bergerak di bidang Jasa Boga, seperti Katering, Restoran, Kafe, Bakery, Produsen Bumbu Dapur, Frozen Food, produk UMKM dan juga bahan baku penunjang masakan.

Alamat Kantor

DPP APJI PUSAT
Kantor Taman E3.3 Unit D3. Kawasan Mega Kuningan.
Jl. Dr. Ide Anak Lot 8.6 – 8.7 / E3.3.
Jakarta Selatan.

Beranda Kitchen
Jl. K. H. Ahmad Dahlan. No. 21.
Kebayoran Baru. Kota Jakarta Selatan.
DKI Jakarta 12130

Copyright ©2025. Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia (APJI). Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang