Silaturahim DPC Kota Bekasi Kepada Ibu Ketum APJI Di Kantor Operasional DPP APJI

28 Agustus 2024, Rabu siang DPC Kota Bekasi (DPD Jabar) yang dihadiri Ibu Ketua Ibu Ida Rosida, Ibu Sekretaris Ibu Ira dan Ibu Bendahara Ibu Susi berkunjung ke Kantor Operasional DPP APJI – Beranda Kitchen, bersilaturahim dengan Ibu Ketum Tashya M. Yukki dalam rangka membahas Agenda Kegiatan Hari Jumat (30 Agustus) besok di Kota Bekasi, yaitu Festival Kuliner 1.000 Nasi Uduk Gratis Bekasi 2024 beserta pemotongan Tumpeng Nasi Uduk yang dibuat oleh 12 Pelaku UMKM yang berasal dari 12 Kecamatan di Kota Bekasi. Bersamaan dengan Silaturahim siang ini, DPC Kota Bekasi turut mengundang Ibu Ketum Tashya dan perwakilan Pengurus DPP APJI beserta DPD Jawa Barat untuk hadir dalam Festival Kuliner Nasi Uduk Bekasi 2024 pada Jumat (30 Agustus) besok.